-->

Bagaimana Memilih Vacuum Cleaner yang Tepat?

Anda pasti senang jika pekerjaan rumah bisa terselesaikan dengan cepat berkat bantuan teknologi. Sesi bersih-bersih rumah dari debu pun kini bisa semakin mudah karena keberadaan vacuum cleaner. Satu hal yang menjadi pertanyaan penting adalah bagaimana memilih vacuum cleaner yang tepat sesuai kebutuhan Anda?
Vacuum Cleaner
Ini dia panduannya untuk Anda.

1. Sebelum memutuskan untuk membeli vacuum cleaner, Anda harus memperhatikan berapa aspek yang akan menentukan vacuum cleaner jenis apa yang cocok dengan kebutuhan Anda. Apakah Anda tinggal di rumah yang besar atau apartemen? Apakah Anda memiliki hewan peliharaan? Serta seberapa sering Anda akan menggunakan vacuum cleaner untuk membersihkan rumah? Pertanyaan-pertanyaan tersebut akan menjadi panduan awal.

2. Lakukan riset dengan cara membaca ulasan tentang vacuum cleaner yang mungkin Anda incar, sehingga pengetahuan Anda tentang kelebihan dan kekurangan produk bisa bertambah sebelum akhirnya membeli langsung.

3. Jangan ragu untuk menguji coba produk yang akan Anda beli. Hal ini untuk menguji kualitasnya secara langsung supaya Anda tidak salah membeli.

4. Anda juga wajib tahu aksesori apa saja yang tersedia bersama vacuum cleaner yang akan dibeli. Aksesori yang disertakan pun harus sesuai dengan kebutuhan. Misal ukuran selang yang panjang atau pendek, adanya sikat karpet, serta jenis lantai apa yang cocok untuk produk tersebut.

5. Pahami istilah yang ada pada vacuum cleaner. Label ‘airflow’ artinya seberapa banyak udara di dalam vacuum cleaner bisa bersirkulasi untuk menyedot kotoran dari lantai. Sedangkan label ‘filtration’ artinya seberapa bagus vacuum cleaner tersebut menyingkirkan partikel-partikel kotor.

Mungkin tak semua rumah tangga membutuhkan barang elektronik yang satu ini, namum Anda juga bisa memiliki vacuum cleaner dengan kebutuhan listrik yang tidak terlalu besar untuk menghemat biaya, salam berbagi

Click to comment